[REVIEW] : Redwin Sorbolene Moisturiser Sensitive Skin (Bahasa Indonesia)
Januari 09, 2017
Larasatinesa.com
- Hai beauties.. akhir-akhir ini saya males banget gerak buat hangout nih
#tsaelah #soksibuk #emangadayangajakin? , selain karena Bandung sekarang udah macet
banget, ditambah cuaca saat ini juga nggak menentu. Walaupun sekarang Bandung
lagi jadi anak manis alias lagi cerah-cerahnya, tapi jangan salah cuaca Bandung
ini kadang susah ditebak kayak cowok , bisa tiba-tiba aja gitu turun
hujan ditengah panas. Kebetulan saya juga bukan cenayang kan ya, jadi ini
kenapa saya jadi ngomongin cuaca ya..
Apa
yang mau saya bagi disini sebenernya masih ada hubungannya sama cuaca juga sih.
Saya mau ngomongin kulit saya yang jadi cenderung kering karena cuaca nggak
menentu. Saya seperti biasa selalu mensiasati masalah kulit ini dengan memakai
body lotion setiap hari. Tapi rasa-rasanya akhir-akhir ini saya merasa kurang
cukup, cuaca ekstrim bikin kulit saya gampang banget kering. Ternyata body
lotion yang saya gunakan masih kurang melembabkan.
Lalu
saya pun menemukan produk Sorbolene pertama saya. Bagi yang belum tahu apa itu Sorbolene, Sorbolene adalah jenis perawatan kulit untuk
seluruh tubuh (bahkan wajah) yang tidak akan menyebabkan alergen, karena tidak
mengandung zat-zat adiktif keras seperti pewarna, wewangian, paraben (bahan
pengawet) yang dapat memicu reaksi merugikan pada kulit, seperti alergi dan
iritasi. Sorbolene bisa dipakai untuk semua jenis kulit : normal, sensitif, dan
kering.
Di dunia kedokteran kulit, sorbolene sudah seringkali diresepkan pasien dengan masalah kulit, terutama eksim. Sorbolene mengandung pula elemen petroleum yang menutupi dan melindungi kulit dari bakteri dan virus. Meski demikian, sorbolene bersifat non-comedogenic, tidak akan menggumpal dan menyumbat pori-pori. Redwin yang kaya akan kandungan sorbolene-nya menjadi rujukan para dermatologist untuk mengatasi masalah kulit. Zat ini memiliki kemampuan yang luar biasa, secara bahasa sorbolene adalah moisturiser mengandung bahan-bahan yang tidak diperlukan untuk tubuh, seperti pewangi, pewarna dan pengawet.
Salah
satu brand yang mengeluarkan produk Sorbolene di Indonesia adalah Redwin.
Sebagai salah satu produk produk Sorbolene no.1 di Australia, Redwin Sorbolene Moisturiser Sensitive Skin
sangat dipercaya dan aman melembabkan kulit sekaligus menutrisi semua jenis
kulit, bahkan untuk kulit paling sensitif sekalipun, termasuk untuk kulit halus
bayi yang baru lahir.
Packaging
Kebetulan
saya punya Redwin Sorbolene Moisturiser kemasan berbentuk tube dengan isi 100 gram.
Menurut saya packagingnya pas, nggak kebesaran atau kekecilan. Memungkinkan
untuk dibawa traveling. Dan ketika baru dibeli, Redwin Sorbolene
Moisturiser
ini masih disegel bagian dalamnya, alias nggak akan tumpah-tumpah ataupun
khawatir dicoba orang dulu.
Redwin Sorbolene Moisturiser adalah
pelembab sorbolene untuk seluruh tubuh yang diperkaya dengan vitamin E, 10%
Glycerine Sorbitol, dan Minyak Biji Gandum. Sedangkan untuk teksturnya sama
seperti kebanyakan body lotion pada umumnya; padat, mudah diaplikasikan, dan
ketika dioleskan pada bagian tubuh langsung meresap dengan cepat. Aromanya
menurut saya seperti obat yang ada di rumah sakit. Saya sih nggak masalah untuk
hal ini, karena biasanya yang tidak beraroma menggunakan bahan-bahan alami.
Disini
saya akan membagi manfaat Redwin Sorbolene Moisturiser ini dari 2 sisi berbeda.
Dewasa :
- Menjaga dan mempertahankan kadar kelembaban menjadikan kulit terhidrasi sepanjang hari.
- Meremajakan dan memperbaiki kulit pecah-pecah, kasar dan bersisik untuk mengembalikan kelembutan kulit alami.
- Meningkatkan elastisitas kulit untuk menjadi lebih kenyal.
- Vitamin E dari minyak biji gandum sebagai anti-oxidant untuk melawan radikal bebas dan mencegah penuaan dini.
- Efektif digunakan untuk semua anggota keluarga.
Bayi :
- Mencegah & mengatasi ruam kulit bayi
- Mencegah & mengatasi ruam popok
- Mencegah & mengatasi eksim akibat kulit kering pada bayi
- Mencegah & mengatasi kemerahan pada kulit bayi
How To Use
Dibawah
ini ada beberapa gambar bagaimana cara saya memakai Redwin
Sorbolene Moisturiser. Semua gambar no filter ya.
#1 Redwin Sorbolene Moisturiser berwarna putih, tidak beraroma, tidak encer |
#2 Ketika Redwin Sorbolene Moisturiser di blend ke kulit |
#3 Dalam hitungan detik Redwin Sorbolene Moisturiser sudah meresap dengan cepat |
Result
Ini
agak curhat sih sebenernya, kulit saya ini pori-porinya besar jadi kalau
dilihat kasat mata seperti kulit orang yang sedang kedinginan dan terlihat
kasar. Terus juga saya punya bintik-bintik kemerahan kecil di beberapa bagian kulit,
macam kulit orang bule gitu. Saya pikir ini alergi atau penyakit, tahunya kulit
saya memang begini dari kecil, saya menyadari ini dari sejak SD. Jadi tahu dong
kenapa saya harus pilih skincare yang
tepat buat kulit saya.
Setelah
2 minggu saya rutin menggunakan Redwin
Sorbolene Moisturiser 2x sehari ke seluruh bagian tubuh (pagi sebelum
aktifitas-malam sebelum tidur) ini saya merasakan kulit saya jadi agak berbeda.
Lebih lembab, halus dan menyamarkan bintik-bintik yang ada di kulit saya.
Selain itu saya pun merasakan kulit saya menjadi kencang dan sama sekali nggak
kering lagi.
Oh
ya, untuk bagian wajah saya belum sempat mencoba karena kulit wajah saya sedang
mengalami peradangan jerawat sehabis haid. Jadi masih dalam masa pemulihan.
Mungkin lain kali saya akan mencoba. Hehe..
What I Love
- Cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif sekalipun
- Bahan-bahannya alami sehingga aman digunakan
- Tekstur cepat meresap ke kulit
- Membuat kulit menjadi halus dan kenyal
- Khusus kulit saya, bisa menyamarkan bintik-bintik di kulit
- Tidak mengandung pewangi
- Tidak mengandung pewarna
- Paraben Free
- Cocok untuk segala usia
- Telah teruji dermatologist
- Praktis dibawa traveling
- Non-Comedogenic
- Ada sertifikasi Halal – AFIC (Australian Federation of Islamic Council)
What I Hate
- Agak lengket ketika mengaplikasikannya
Where to Buy
& Price
Source : Facebook Redwin Indonesia |
Source : Facebook Redwin Indonesia |
Harga
Redwin Sorbolene
Moisturiser :
Rp.
75.000,- untuk ukuran 100gr
Rp. 165.000,- untuk ukuran 500ml
Rp. 165.000,- untuk ukuran 500ml
Overall
Buat
saya yang kulitnya ‘berbeda’ dengan kebanyakan orang, saya cukup senang dengan
perubahan yang terjadi ketika mencoba Redwin
Sorbolene Moisturiser ini. Overall Redwin Sorbolene Moisturiser ini seperti
menjadi jawaban dari semua penantian saya selama ini #tsah , khususnya untuk
masalah kulit yang saya alami selama ini. Jelaslah, karena Di Indonesia, Redwin telah terpilih oleh Women's Health
Indonesia 2015 sebagai lotion terbaik.
Saya
emang nggak pernah ngeyel untuk punya kulit kayak cewek-cewek yang ada di iklan
tv sih.. Hahaha! Buat saya sekarang punya kulit sehat dan bisa bikin nyaman itu
poin utama. Apalagi saya sehari-hari pakai hijab, kulit saya pun harus terjaga
kelembabannya selama tertutup.
Kulit Sehat dan Lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturiser!
Untuk
mendapatkan info tentang produk Redwin lainnya bisa cek langsung disini ya : Redwin Indonesia & @RedwinID
*Review ini berdasarkan pengalaman pribadi dan tulisan ini diikutsertakan dalam Kompetisi Blog yang diadakan Redwin Indonesia. Untuk
selebihnya, saya nggak bisa jamin hasilnya akan sama seperti yang saya
rasakan. Jadi semua tergantung dari jenis kulit masing-masing ya.
Cheers,
Nesa
19 comments
Tadi kiraian admin keturunan bule, telapaknya bintik bintik merah. Ternyata sudah dari sononya. Kira kita itu cocok buat lelaki kagak ya ?
BalasHapusHahaha iya nih mas, ini bisa dipakai untuk perempuan & laki-laki segala usia :)
HapusRedwin pancen oye! Aku pun make dan brasa lembutnya... Btw itu bibir plis deh, lipennya jangan tebel2 huakakakakkaka #dampakbukatwitter #bibirohbibir :p XD
BalasHapusHadeeh mamih gatau aja itu bukan lipen yang tebel melainkan bibir w yang tebel kek Kylie Jenner. Tengs :))
HapusHallo mba. Redwin bagus ya. Wah jadi pengen langsung beli nih :)
BalasHapusAyo beli Mba lumayan buat perawatan dirumah buat kulit kita yang sering beraktivitas hehe
HapusAku juga coba sist, bikin kulit gak kering lagi yeay!!
BalasHapusAlhamdulillah, kulit bumil harus sehat selalu yes :D
Hapusaiiih maharani djody a.k.a mahal amiit harganyo yo. Tapi sepadan kayaknya ya sama hasilnya. Aku sampe detik ini masih belum bisa mup on dari Vaseline, mbak :)
BalasHapusMaharani tapi manfaatnya keceh badai Mbanya.. hehe, yuk mba'e cobain juga :))
HapusAku juga cocok make Redwin ini mbak
BalasHapusKulitku gampang sensitif banget soalnya. hheee
Kayaknya yang coba Redwin ini pada cocok deh Mba, kece emang produknya :D
HapusWah aku pakai redwinnya masih blanh bentong alias seingetnya aja nes hahaha. Kudu dirajinin nih ya biar kulitnya lembap lembut dan nggak kering
BalasHapusKece reviewnya bahas sorbolennenya segala:D
Iya Ifa, apalagi cuaca sekarang nggak menentu, jadi buat kulit emang harus ekstra perawatannya. Untung ada Redwin.. Hihi makasih udah berkunjung yaa :D
HapusProduk favorit aku nih :D
BalasHapusAku pun Mba :))
HapusRedwin sorbolene ini juara banget menyehatkan dan melembabkan kulit ya mak
BalasHapusBetul mak, paket komplit. Pokoknya Redwin favorit aku :D
HapusKalo buat bumil bisa ngga ya kak? Kulitku klo kering jd merah & gatal, klo dipakein lotion biasa yg di minimarket2 itu suka berat & keringetan. Temen nyaranin redwin sorbolone bagus kt nya
BalasHapusHi, thank you so much for stopping by. Let's connected!
- nesa -